Babinsa bantu pengamanan Pelajar Sekolah Dasar Menyebrangi Jalan Raya

    Babinsa bantu pengamanan Pelajar Sekolah Dasar Menyebrangi Jalan Raya
    Aceh Timur - Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 09/Nurussalam Kodim 0104/Aceh Timur Serka Azis Zakaria bantu seberangkan murid Sekolah Dasar (SD) Negeri 1 Nurussalam di jalan lintas Medan - Banda Aceh tepatnya di Desa Keude Bagok Dua, Kecamatan Nurussalam, Kabupaten Aceh Timur

    Aceh Timur - Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 09/Nurussalam Kodim 0104/Aceh Timur Serka Azis Zakaria bantu seberangkan murid Sekolah Dasar (SD) Negeri 1 Nurussalam di jalan lintas Medan - Banda Aceh tepatnya di Desa Keude Bagok Dua, Kecamatan Nurussalam, Kabupaten Aceh Timur Sabtu ( 19/03/2022 ).

    Kegiatan tersebut dilakukan Serka Azis Zakaria untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada seluruh lapisan masyarakat terutama anak sekolah.

    Setiap saat arus lalu - lintas di sepanjang jalan raya  Medan - Banda Aceh maupun sebaliknya sangat padat, baik kendaraan roda dua maupun roda empat sehingga diperlukan kepedulian Babinsa untuk membantu menyeberangkan anak anak menuju sekolah guna memberikan rasa aman dan ketenangan baik itu pelajar maupun orang tua murid.

    Pada kesempatan tersebut Serka Azis Zakaria mengungkapkan bahwa ini sebagai bentuk kepedulian dan perhatian karena ramai dan padatnya arus lalu lintas mengingat jalan tersebut adalah jalan utama Provinsi Aceh menuju Medan,  

    Ditempat yang sama Kepala Sekolah SDN 1 Nurussalam Ernita, S. Pd mengatakan bahwa pihaknya sangat terbantu dengan adanya anggota Koramil 09/Nurussalam yang selalu hadir membantu mengamankan anak anak sekolah.

    ”Saya sangat berterima kasih kepada Babinsa yang selalu hadir membantu kami sehingga murid dapat terhindar dari kecelakaan lalu lintas dan aman, ” ungkapnya.

    Sosial Pendidikan
    Kusdiyono

    Kusdiyono

    Artikel Sebelumnya

    Untuk Pendataan Harga Sembako, Babinsa Langsa...

    Artikel Berikutnya

    Ajak Warga Lestarikan Budaya Gotong Royong,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"

    Ikuti Kami